Baca Novel Bagus Gratis Sampai Tamat Forum Forum Hiburan & Sharing TAHUKAH ANDA? Makanan Beraroma Busuk dari Seluruh Dunia yang ( Katanya ) Lezat

Melihat 23 pertalian (thread) balasan
  • Penulis
    Tulisan-tulisan
    • #74892
      Author2
      Keymaster


      *dikumpulkan dari berbagai sumber

      Bau yang ‘enak’  tentu saja makin mengundang selera orang untuk menikmatinya. Selain bau, juga dari segi tampilan dan penyajiannya yang dihias seindah mungkin untuk membuat orang makin tertarik untuk membeli atau menikmatinya.

      Tetapi ternyata di berbagai belahan dunia ada beberapa jenis makanan yang disukai oleh banyak orang justru karena aromanya yang tidak lazim. Dari aroma telur busuk, tahu busuk, keju busuk, sampai aroma daging busuk semua ada penggemarnya. Semakin kuat aromanya, semakin disukai oleh pecintanya. Tak jarang makanan-makanan beraroma khas dan kuat ini justru merupakan jenis makanan yang menjadi favorit dan trade mark di negara atau daerah tersebut

      Berikut ini adalah makanan berbau busuk ekstrim yang tentunya tidak lazim untuk dinikmati. Bagi kebanyakan orang, makanan – makanan ini mungkin  sangat menjijikkan dan tidak ingin menyantapnya, bahkan mungkin langsung membuangnya atau ingin muntah.

      Apa saja makanan – makanan berbau busuk tersebut ?

       

       

      Kiviak


      Kiviak, hidangan yang terbuat dari burung dan di fermentasi selama tujuh bulan. Hidangan ini berasal dari Greenland dan warga setempat sering menyantapnya saat musim dingin.

       

       

      Natto


      Natto adalah hidangan yang berasal dari Jepang. Natto terbuat dari kacang kedelai yang di fermentasi, sehingga mempunyai bau yang tidak sedap dan tidak merangsang selera makan.

       

       

      Surtromming

      Surtromming adalah makanan berasal dari Swedia. Hidangan ini terbuat dari ikan yang di fermentasi selama enam bulan, sehingga mengeluarkan bau busuk.

       

       

      Tofu Stinky


      Tofu stinky terbuat dari tahu yang di fermentasi dan hidangan ini populer di China. Jika di Taiwan, tofu stinky biasa disantap sebagai camilan menonton pertandingan di stadion.

       

       

      Stockfish


      Satu lagi makanan mempunyai bau tidak sedap yaitu stockfish. Hidangan ini berasal dari Mediterania yang terbuat dari ikan asin. Kalau kita orang Indonesia mungkin sudah terbiasa ya dengan aroma ikan asin ini.

       

       

      Kusaya


      Kusaya merupakan ikan kering yang memiliki permukaan sedikit lengket dan baunya menusuk. Olahan ikan ini berasal dari negeri sakura Jepang. Kusaya merupakan makanan favorit orang Jepang karena daging ikannya lembut dan empuk ketika digigit,biasanya kusaya dinikmati dengan minum sake dan sochu, minuman khas Jepang. Bagi yang tidak tahan, aroma tajam kusay tentu membuat pusing kepala.

       

       

      Hakari


      Menurut Anda, daging apakah yang digantung itu? Daging hiu, dan Anda tidak salah baca. Hakari adalah hiu fermentasi yang merupakan makanan lezat kesukaan masyarakat Islandia. Karena sulit mencari hiu, maka ikan besar ini diawetkan. Daging ini memiliki kandungan urin hiu, sehingga baunya sangat tidak karuan. Namun bagi masyarakat Islandia, inilah keunikan Hakarl. Hati-hati saat memakannya, karena aroma ikan hiu awetan ini sangat pesing.

       

       

      Keju Epoisses de Bourgogne


      Ada banyak jenis keju, sebagian memiliki aroma tidak karuan dan busuk. Salah satu keju yang berbau tidak enak itu adalah Keju Epoisses de Bourgogne, baunya sangat tidak wajar dan bisa membuat orang lain mual, pusing dan mabuk. Keju ini sebenarnya sangat mewah karena punya julukan Raja Dari Semua Keju, rasanya juga enak, namun begitulah, aromanya sungguh merusak selera makan bagi sebagian orang. Bahkan keju ini dilarang dibawa melalui transportasi umum di Prancis.

       
      Keju Vieux boulogne


      Pada tahun 2004, sekelompok ahli keju di Cranfield University di Bedfordshire, Inggris menetapkan bahwa makanan bertekstur halus dan creamy ini merupakan keju beraroma terbusuk di dunia. Aromanya dideskripsikan banyak orang sebagai aroma kotoran.

       

       

      Rakfisk


      Melihat penampakannya yang mirip roti gulung, membuat kita berpikir mungkin rasanya enak. Memang enak, sekaligus bau. Rakfisk adalah hidangan kesukaan warga Norwegia. Terbuat dari ikan segar yang difermentasikan selama dua hingga tida bulan. Bahkan fermentasi ini membuat ikan mengeluarkan cairan bau busuk. Cukup banyak wisatawan tergoda mencoba Rakfisk, walau banyak juga yang kapok.

       

       

      Telur Milenium atau Century Egg


      Nama makanan ini cukup unik, Century Egg atau telur milenium. Namun Anda harus mempersiapkan hidung dengan baik saat menikmatinya. Century Egg adalah telur ayam, bebek atau telur puyuh yang diawetkan. Telur ini akan dilumuri pasta dari air teh, tanah liat, kapur, abu dan garam (mirip telur asin). Kemudian telur-telur ini akan didiamkan selama 3 tahun. Hasilnya adalah telur warna kehijauan dengan bau yang bisa membuat mual.

       

       

      Iru


      Populer di kalangan masyarakat Yoruba di Nigeria, bumbu yang juga dikenal dengan nama dawadawa dibuat dari fermentasi kacang locust. Aromanya sangat tajam, dan biasa digunakan sebagai penambah rasa minuman atau makanan.

       

       

      Doenjang


      Doenjang adalah kacang kedelai fermentasi yang dihaluskan dan diberi beberapa bumbu. Makanan khas Korea ini begitu kaya akan rasa umami dan berarom amonia, sehingga banyak orang yang ragu-ragu untuk menyantapnya. Aromanya lebih menyengat dari rasanya.

       

       

      Lutefisk


      Nah, makanan yang satu ini adalah favorit masyarakat Norwegia dan Amerika di Midwest. Lutefisk dibuat dari ikan kod kering yang direndam di dalam lye yakni cairan alkal selama beberapa hari. Santapan ini biasa dinilkmati dengan cara dipanggang atau direbus.

       
      Fafaru


      Makanan olahan kesukaan masyarakat Tahiti ini terbuat dari ikan, lobster atau udang. Baunya sangat tajam dikarenakan makanan ini direndam dalam air laut yang difermentasi. Biasanya dimakan dengan krim kelapa.

       

       

      TAMBAHAN DARI INDONESIA

      Terasi


      Terasi atau belacan adalah bumbu masak yang dibuat dari ikan dan/atau udang rebon yang difermentasikan, berbentuk seperti adonan atau pasta dan berwarna hitam-coklat, kadang ditambah dengan bahan pewarna sehingga menjadi kemerahan. Terasi merupakan bumbu penting di kawasan asia tenggara dan china selatan. Terasi memiliki bau yang tajam dan biasanya digunakan untuk membuat sambal terasi, tapi juga ditemukan dalam berbagai resep tradisional Indonesia.

       

       

      Petis


      Petis adalah masakan Indonesia yang dibuat dari produk sampingan dari limbah ikan yang dijual matang dalam jumlah besar (biasanya dari ikan pindang, kupang, atau udang) cairan sisa rebusan ikan dipanasi hingga cairan kuah menjadi kental seperti saus yang lebih padat. Dalam pengolahan selanjutnya, petis ditambah gula batok. Ini menyebabkan warnanya menjadi cokelat pekat cenderung hitam dan rasanya manis. Petis udang dikenal sebagi masakan khas Sidoarjo. Selain udang dan kupang, di Boyolali Jawa Tengah, dikenal juga petis sapi. Yaitu petis yang terbuat dari hasil sampingan dalam proses pembuatan dendeng dan abon sapi. Aroma ‘amis’ petis yang dihasilkan tentu berbeda antara petis udang, petis kupang, dengan petis sapi.

       

       

      Tempoyak


      Tempoyak adalah masakan yang berasal dari buah durian yang difermentasi. Tempoyak merupakan makanan yang biasanya dikonsumsi sebagai lauk saat menyantap nasi. Tempoyak juga dapat dimakan langsung, namun hal ini jarang sekali dilakukan karena banyak yang tidak tahan dengan keasaman dan aroma dari tempoyak itu sendiri. Selain itu, tempoyak dijadikan bumbu masakan. Citarasa dari Tempoyak adalah asam, karena terjadinya proses fermentasipada daging buah durian yang menjadi bahan bakunya.

       

       

      Lema


      Penduduk suku Rejang gemar menyantap lema untuk mendampingi nasi ataupun lontong. Lema merupakan makanan asli Rejang Lebong di Provinsi Bengkulu. Baunya terbilang unik dan mungkin saja banyak orang menganggapnya tidak sedap karenakuliner ini merupakan efek dari fermentasi atau pembusukkan. Meskipun demikian, lema merupakan santapan lezat masyarakat setempat. Bahan yang digunakan untuk membuat lema antara lain rebung muda, ikan, dan campuran nasi. Umumnya ikan yang digunakan adalah mujair atau sepat, serta terkadang ikan-ikan kecil yang hidup di air tawar. Untuk membuatnya, rebung dicincang dan dicampur dengan ikan, kemudian adonan disimpan di atas wadah yang telah dilapisi daun pisang dan tutuplah rapat-rapat. Proses pengeraman seperti ini membutuhkan waktu tiga hari hingga seminggu agar ikan menjadi hancur. Setelah itu lema siap dimakan langsung dengan nasi, diolah lagi menjadi gulai, atau dimakan bersama lalapan seperti kabau, jering atau petai.

       

    • #74924
      MichikaLee
      Peserta

      kak @author2 puasa gini posting beginian … ? perasaan campur aduk -_-

      apalagi yang awal-awal iyeuuhh… bgttt… !!! >,<

      but pas sampai telur century , itu enak loh… Chika pernah makan hihihi…   :AZHURAKAHN

      terasi .. !! mantap .. !!

      btw thanks banget kak atas postingannya   :AIKO    :AIKO   century egg sedari dulu Chika cari-cari kkk…    :ASIA

    • #74929
      AuliyaRahman
      Peserta

      Hiii.. :OMG ngebayangin makanan bau busuk, selera makan ngilang duluan…. kalo yg punya indo, tempoyak masih tahan bau nya, tapi ng doyan juga.. :ASIA

    • #74936

      <p style=”text-align: left;”>Lema tiada duanya ??</p>

    • #74938
      Author2
      Keymaster

      @michikalee ini postingan untuk membantu yang puasa buat menahan lapar hihihi

      Kan jadi hilang nafsu makan  :ASIA

      • #74958
        MichikaLee
        Peserta

        iya sih kakak @author2 tapi ahhh… bingung Chika , itu bayanginnnya perut sdh gimana gitu … iya ..kagak nafsu makan plus mual gitu yaikkss… !! -_-

        dan thanks banget kak  untuk info telur bitan ( century egg ) nya hampir dua tahun Chika cari huhuuhu….   :ASIA    :ASIA

    • #74965
      nulyminoz
      Peserta

      Kok aku hadi jijik ya liatnya au2
      Tapi emang ikan asin enak kok :ASIA

    • #74966
      nulyminoz
      Peserta

      Kok aku jadi jijik ya liatnya au2
      Tapi emang ikan asin enak kok :ASIA

    • #74969
      alifpudin
      Peserta

      cuma ikan asin dan terasi aja yg pernah aku makan yg selebihnya belum berani coba, petis pun yg katanya sedap gak berani makan dah takut duluan sama baunya ???

    • #75011
      wieambar
      Peserta

      Liat gambarnya udah mual duluan  :ASIA tp terasi  ikan asin sama petis bolehlah :ASIA

    • #75034
      yoonnee88
      Peserta

      baunya aza uda ga enak mendadak nafsu makan ilang :OMG

    • #75035
      ZiaAynan
      Peserta

      Hmmmmmmmmmm… :OMG  :OMG

    • #75045
      RositaAmalani
      Peserta

      hihihi tempoyak bau tapi kl dah di campur  sama pepes ikan patin atau ikan Tapa makyuss. Fermantasi ikan jg ada namanya Rusip dan bekasam.

    • #75046
      farahzamani5
      Peserta

      Kok ngedadak perut jdi mual ya

    • #75057
      arthms12
      Peserta

      Waaa iru kalau diliat2 mirip batu yaa wkwk XD

      Art tergoda nyobain doenjang nih :ASIA

    • #75101
      Anonim
      Non-aktif

      aku gak ad yg pnh makan.. dan smpe skrg aj aku g pnh mau makan natto walo dipaksa sm nenek ku sekalipun. OGAH  :OMG

    • #75155
      Novnov16
      Peserta

      Baca ini seketika lapar pun hilang, sangat membantu puasa hari ini  :HIRO

      Yg dari indonesia tiada duanya  :HIRO

      Terima kasih kak @author2

    • #75177
      Res
      Peserta

      terasi sudah

      Ikan asin udh

      Century egg prnh

      Tempoyak udah walaupn awal2nya mual bngt cium aromanya tp pas d makan beuuhhhh makknyuuussss

      Krn tempoyak itu bahan bakunya dr buah duren buah kesukaanku dan klo d daerah bngkulu suka d mixs dg daging asap jd rasanya ..gimna gto ga bs d ucapkn dg kata2… :GIGIKERING

    • #75178
      lovefemmy
      Peserta

      yang sustroming itu katanya bisa meledak thor @author2

    • #75224
      nurullchan
      Peserta

      Yg punya indonesia masih enak, terutama yg terasi, nggak ada itu masakan kurang mantap :YOUSHOU

    • #75236
      Akhiryanti
      Peserta

      Klau aku suka tempoyak durian  apa lgi klau d masak pake lombok  :FREYA  :FREYA .

    • #75283
      rizda_ist
      Peserta

      Cukup terasi aja deh udah  :ASIA

    • #353589

      Krn emak orang jawa timur jadi petis dan terasi termasuk bumbu yg wajib ada di dapur, tempoyak jg dibikin sambel jg enak. Kl century egg di sini biasa dipanggil telur pitan, buat pendampinh bubur kaya telur asin.

    • #354454

      Ikan kusaya yg dr Jepang itu kok kyak ada di Indonesia jg ya?. Sejenis ikan asin gt, yg suka ada di tukang sayur. Menurutku sih tp gak tau jg, abis kyaknya mirip.

      Aku suka bgt nih sama terasi. Terasi enak dicampur sm nasi hihii

    • #354780
      xixihana
      Peserta

      Rata2 bau busuk karena hasil diawetkan yakk

Melihat 23 pertalian (thread) balasan
  • Anda harus log masuk untuk membalas topik ini.