1.62K views
0

Masih ingatkah kapan terakhir kali kamu menangis keras-keras sampai air mata bercucuran dan terisak-isak kehabisan napas?

Author tidak akan bertanya kenapa kamu menangis. Kadang menangis dibutuhkan untuk meluapkan kesesakan, menyalurkan kebahagiaan dan menumpahkan kesedihan.

0

3 bulan yang lalu saat seseorang ysng berharga dalam hidup saya pergi untuk selamanya.

Its so hurt. Sampai bikin saya pusing. Orang bilang saya nangis dari jam 2 siang sampe besok paginya jam 5 pagi :NANGIS

0

Nangis yang sampe sesek dadanya? Yang lagi makan aja susah gara” nggak bisa nahan airmata. Iihhh sakit bangeet itu…

Kalo nangis yang gitu terakhir kali tahun 2010

0

Terakhir kali kemarin lusa. ^^’

0

Awal april.

Aku masih ingat dengan jelas kenapa aku menangis, dan pada siapa aku akhirnya berani menumpahkan segala keluh kesahku. Aku akhirnya memilih berdamai dengan hatiku, menerima kenyataan bahwa aku tidak sekuat yang aku bayangkan selama ini.

Kadangkala kita butuh menangis, bukan untuk mengakui kelemahan atau kekalahan kita, tapi untuk melembutkan hati yang keras, untuk menyadarkan ego yang terlalu tinggi, untuk melepaskan beban yang menghimpit.

Beberapa jam setelahnya, aku mulai menulis, meluapkan segala rasa dalam bentuk tulisan. Menyalurkan emosi negatif agar menjadi lebih positif. It works. :)

0

nangis nya gak tentu,, karna hati ini kalo terlalu sakit lama-lama air mata turun sendiri tanpa sebab

DayNight
DayNight