Hayo yang hobi nonton film India pasti tahu dong, yaps Kabhi Kushi Kabhie Gham adalah film keluarga yang sangat layak di tonton. Film yang mengisahkan tentang Rahul dan Anjali, pasangan yang saling mencintai namun tidak direstui dan akhirnya tetap menikah tanpa ridho orang tua mereka.
Nah kalau kalian diposisi mereka apasih yang akan kalian lakukan? Menikah tanpa restu atau menunggu restu itu diberikan?Karena aku juga punya saudara yang kawin lari, mereka bahagia dan menderita diwaktu bersamaan. Ketika curhat sama aku mereka bilang menyesal. Apalagi sampai Bapaknya meninggal restu itu belum diberikan. Hiks jadi baper.
Komen yang bagus ya..
Naudzubillah~
Semoga dijauhkan dari hal-hal seperti itu.
Prinsip hidup saya sama seperti yang diajarkan agama. Ridho Allah bergantung pada ridho orang tua dan murka Allah juga bergantung pada murka orang tua.
Jadi kalau orang tua saya gak meridhoi, semoga saya masih diberikan kelurusan akal pikiran dan kelapangan dada bahwa apa yang orang tua saya putuskan itu terbaik untuk saya.
Saya besar sampai saat ini karena mereka. Jadi atas dasar apa saya sampai menentang mereka hanya demi menuntaskan ambisi semata. Kalau ujungnya terjadi sesuatu, penyesalan hanya tinggal penyesalan. Kadang memang harus disadari mana yang kebahagiaan semu dan mana kebahagiaan yang memang ditakdirkan yang Maha Kuasa.