854 views
0

hai all…

adakah kalian bisa merekomendasikan buku/novel atau film yang berkisah ttg perempuan. misal perjuangan perempuan untuk bangkit, maju, di berbagai bidang, bisa dalam ranah keluarga, dunia kerja, politik, budaya apapun…kata kuncinya perjuangan perempuan.

semog ada ya, sebelumnya saya ucapkan terimakasih

0

Hai @Lian -Lyan

Saat ini, saya sedang membaca novel DUA IBU karya ARSWENDO ATMOWILOTO.

Novelnya bercerita tentang seorang ibu yang berjuang membesarkan 10 orang anak yang kata orang kesemuanya bukanlah anak kandungnya. Ketika kesembilan anaknya bertanya apakah mereka anak kandung atau bukan, si ibu hanya menjawab “Semua anak yang ada di sini adalah anak ibu.”

Meskipun memang bukan anak kandungnya, si ibu membesarkan mereka dengan penuh kasih sayang. Perjuangannya untuk melakukan apa pun agar anaknya bahagia mengaburkan posisinya yang hanyalah ibu angkat. Ibu yang hebat. Ibu yang rela menanggung kepedihan dan kelaparan demi kenyamanan dan kenyang putra-putrinya. Ibu yang memendam semua kegetiran hidup untuk dirinya sendiri. Dan Ibu yang dengan kebesaran hati mengorbankan kebahagiaanya sendiri untuk kebahagiaan orang lain.

Bahkan saat semua anak-anaknya sudah dewasa dan menginjak fase pernikahan, si ibu tidak pernah berubah. Walaupun pada akhirnya, saat si ibu meninggal, anak-anaknya tidak menemaninya karena mereka kembali ke orang tua masing-masing. Si ibu tetap bersikap sama sampai akhir hayatnya.

Novel ini bagus untuk yang mencari cerita dengan isi perjuangan wanita. Sederhanya, bagaimana wanita menjalankan peran sebagai seorang ibu rumah tangga yang kerap diremehkan posisinya.

Hai Kagita, makasih atas rekomendasinya, baca sinopsisnya sepertinya saya pernah baca….tp lupa baca dimana (sepertinya sih bukan dlm bentuk buku/novel), dalam cerbung di media massa mungkin, tp ya itu baru kemungkinan sih, cz bener2 lupa, tp jd inget ktk di ingetkan setelah baca sinopsisnya. Sekali lagi mksh ya sudah merekomendasikan buku ini… mau ngintip ke goodreads dulu..hihi

Sama-sama. Oya, ada satu lagi. Kemarin saya lihat-lihat novel yang ada di list product tukar poin di web ini. Novel BLUE SMOKE karya NORA ROBERTS itu juga bagus. Tentang seorang perempuan yang karena trauma masa lalu soal kebakaran, waktu dewasa dia menjadi pemadam kebakaran dan akhirnya menjadi polisi. Novel ini difilmkan juga walaupun rating IMDB-nya hanya setengah. Coba dicek ya. :)

sekali lagi makasih atas info susulannya….langsung gugling…:)

Sama-sama. Senang bisa bantu. :)

You are viewing 1 out of 11 answers, click here to view all answers.
DayNight
DayNight