Kita manusia, punya jalan pemikiran yang beda – beda, yang kadang sangat sulit di mengerti oleh orang lain.
Berbeda pendapat adalah hal yang biasa, tapi.. tidak semua orang berani mengakui kalo mereka berbeda. Butuh keberanian untuk mengakui hal tersebut. Kebanyakan orang terlalu takut mengambil resiko setelah mengemukakan pendapat.
Bayangkan.. diantara banyak orang yang setuju dengan sesuatu, hanya kalian dan segelintir orang yang tidak sependapat. Akan ada dilema besar, apakah kalian akan cari aman dengan pura – pura setuju, atau mengambil tindakan tegas dengan mengatakan tidak dengan resiko mungkin akan di buang? Nah bagaimana pendapat kalian? Kalian tipe yang berani ambil keputusan tegas atau yang menekan ego dengan ikut – ikutan asal selamat?
Makasih ya yang mau jawab :freya
Tergantung hal apa sih sebenernya, cuma kalo dalam pengambilan keputusan yg melibatkan kelompok, aku harus ikut ke yg banyak, dan menurutku ini bukan menekan ego tapi bentuk toleran. Tapi kalo pilihan individu aku pertimbangkan, kalo beda daripada kebanyakan org2, gpp sih dasarnya aku suka jadi orang beda. Asal ujungnya jangan kekeuh aja ???