Baca Novel Bagus Gratis Sampai Tamat › Forum › Lounge › TIPS MASAK ALA ANAK KOST
- This topic has 8 balasan, 9 suara, and was last updated 7 years, 11 months yang lalu by amaterasuyuki.
-
PenulisTulisan-tulisan
-
-
8 November 2016 pada 10:38 pm #276564famelovendaModerator
Fathur Rochman
Jakarta, GoHitz.com – Yang namanya anak kos pasti ada saja ide-ide kreatif yang dilakukan. Salah satunya adalah soal membuat makanan. Para anak kos biasanya memanfaatkan alat yang ada untuk digunakan membuat berbagai makanan. Salah satu alat masak yang biasanya digunakan untuk mengolah makanan oleh anak kos adalah rice cooker. Ya, selain untuk menanak nasi, ternyata rice cooker bisa dimanfaatkan untuk membuat aneka jenis makanan simpel. Nih, contekannya!1. Memasak Mie Instan
Kamu bisa memasak mie dengan menggunakan rice cooker Lho. Caranya sama saja dengan memasak mie pada umumnya. Kamu cukup menuangkan air secukupnya pada wada tempat biasa untuk menanak nasi. Tunggu air hingga mendidih, lalu masukkan mie instan ke dalamnya. Untuk selanjutnya proses yang dilakukan sama saja seperti saat memasak di atas kompor.
2. Nasi Goreng
Kamu juga bisa loh membuat nasi goreng memakai rice cooker. Caranya adalah kamu harus menanak nasi putih terlebih dahulu. Setelah nasi matang, kamu bisa mulai membuat telur orak arik. Tapi ingat ya, posisi rice cooker harus dalam keadaan cook agar tetap panas. Setelah itu masukkan bumbu nasi goreng instan dan nasi putih yang sudah matang. Masak dan aduk-aduk hingga tercampur rata. Jadi deh nasi goreng sederhana.
3. Sup Ayam
Sup ayam juga bisa kamu buat menggunakan rice cooker. Caranya adalah panaskan wadah rice cooker terlebih dahulu. Setelah itu tumis bawang putih cincang dengan sedikit minyak. Setelah harum, masukkan air secukupnya bersama wortel, dan kentang yang sudah dipotong kecil-kecil. Tambahkan bumbu sup instan secukupnya. Setelah mendidih, masukkan ayam yang sudah dipotong dadu. Aduk hingga matang dan sup ayam lezat siap disajikan.
4. Makaroni Keju
Enggak kebayang kan gimana caranya membuat makaroni keju menggunakan rice cooker. Ternyata, caranya cukup mudah loh. Pertama masukkan 2 cup pasta makaroni, kaldu ayam secukupnya dan juga 1 sendok teh garam ke dalam rice cooker, lalu biarkan selama 15 menit. Setelah makaroni sudah setengah matang, masukkan susu dan juga keju partu secukupnya dan tunggu selama 20 menit. Setelah matang, angkat dan sajian selagi hangat.
5. Agar agar
Rice cooker ternyata juga bisa membuat makanan manis loh. Salah satunya adalah agar-agar. Cara membuatnya sangat mudah. Kamu cukup merebus gula pasir, air dan juga agar-agar sachet secara bersamaan. Setelah itu aduk-aduk sampai mendidih. Diamkan agar-agar hingga dingin. Setelah itu tuang ke dalam cetakan dan masukkan ke dalam lemari pendingin. Jadi, deh agar-agar yang enak dan manis.
Selamat mwncoba :BAAAAAA
-
8 November 2016 pada 10:45 pm #276582lindast1Peserta
Kalo larutan agar2 ditambah susu cair, jadilah puding…
-
9 November 2016 pada 6:59 am #277177RositaAmalaniPeserta
Rice cooker bisa multi fungsi ya kalau tau triknya muahahah :aaaKaboor
-
9 November 2016 pada 8:19 am #277304GrenboyPeserta
Gak perlu ribet bawa wajan dan sekawanannya.Good idea… :HULAHULA
-
9 November 2016 pada 9:31 am #277443AlsiPeserta
Iiii daebakkkk hahahah =D gak tau bisa semuaa ituu =D klw perlu 2 kompor, beli ajah 2 rice cooker :BAAAAAA
-
9 November 2016 pada 1:41 pm #277880EnelkhaPeserta
woww,, baru tau ternyata rice cooker gunanya bkan cman buat masak nasi..
-
10 November 2016 pada 2:52 pm #281051rarakyuPeserta
Wkwkwk aku klo di kos, sering buat mie instan sm agar-agar di rice cooker kak pan. Jadi ngga usah ke dapur. Cukup didalam kamar aja, hihihi..
-
10 November 2016 pada 9:56 pm #282323acisammyPeserta
makasih tipsnya,,
Tambahan… kalo pas lg ultah bisa bikin nasi kuning jg pake rice cooker. Caranya beli aja produk nasi kuning instan yg terus masukkin rice cooker, gak nyampe stengah jam jadi trus dibagiin deh ke bunda kos sama tetangga2 kos kita….
-
16 Desember 2016 pada 11:16 pm #318832amaterasuyukiPeserta
aihiii
-
-
PenulisTulisan-tulisan
- Anda harus log masuk untuk membalas topik ini.