Halo! Oalah, ini postingan tahun yang lalu tapi saya mau mencoba menjawab dan meramaikan :)
Kalau buat saya pribadi meningkatkan minat baca untuk generasi muda dan anak-anak banyak caranya. Mungkin dapat dicoba dengan menyuguhkan terlebih dahulu film yang diangkat dari novel. Saat orang tersebut tertarik dengan isi filmnya, rekomendasikanlah novel yang diangkat menjadi film tersebut.
Cara adalah salah satu cara dan mungkin nggak selamanya berhasil, tapi bisa dicoba karena menurut saya masih banyak orang yang berpikiran bahwa dengan menonton film yang diangkat dari novel sudah cukup padahal banyak sekali adegan yang diterangkan dalam novel yang tidak ditampilkan dalam film. Oleh karena itu, menonton film yang diangkat dari sebuah novel akan lebih baik jika diiringi dengan membaca novelnya.