Baca Novel Bagus Gratis Sampai Tamat Forum Lounge Artikel & Tips Sehat Puasa Ramadhan Ada Menara Kematian di Kompleks Masjid Cantik Uzbekistan

Melihat 9 pertalian (thread) balasan
  • Penulis
    Tulisan-tulisan
    • #74036
      Author4
      Keymaster

      Bukhara – Sebagai negara muslim, Uzbekistan memiliki banyak masjid bersejarah yang memesona. Salah satunya Masjid Po-I Kalyan, yang punya menara kematian. Apakah itu?

      Negara Uzbekistan ternyata menyimpan banyak destinasi eksotis yang belum banyak traveler tahu. Satu yang paling megah dan punya sejarah panjang adalah Kalyan Minaret alias Menara Kalyan, yang disebut juga sebagai Menara Kematian.

      Dihimpun detikTravel dari beberapa sumber, Kamis (9/6/2016), Kalyan Minaret merupakan bagian penting dari kompleks Masjid Po-I Kalyan. Masjid Po-I Kalyan sendiri sudah berdiri sejak abad ke-7, tepatnya pada tahun 713 Masehi di Kota Bukhara, Uzbeksitan.

      Kota Bukhara sendiri berjarak sekitar 437 Km atau sekitar 5 jam perjalanan darat dari Tashkent, ibukota Uzbekistan. Kota ini terkenal sebagai tanah kelahiran Imam Bukhari, perawi hadist terkenal di dunia.

      Kembali ke Masjid Po-I Kalyan dan Kalyan Minaret, sejarahnya mengapa menara masjid ini disebut sebagai Menara Kematian, karena dahulunya Menara Kalyan digunakan sebagai tempat eksekusi mati bagi para pelaku kejahatan.


      Menara Kalyan terbuat dari batu bata merah, memiliki ukuran diameter 9 meter di bagian atas, serta berdiameter 6 meter di bagian bawah. Fungsi awalnya memang sebagai tempat muadzin mengumandangkan adzan.

      Namun dalam perjalanannya, menara setinggi 45 meter ini menjadi saksi bisu eksekusi hukuman mati bagi para penjahat. Cara eksekusinya tentu saja dengan cara dilempar dari atas menara hingga jatuh ke halaman di bawahnya.

      Cara eksekusi mati dengan dilempar dari atas Menara Kalyan tersebut bertahan hingga sampai awal abad ke-20. Ekseskusi terakhir yang terjadi di menara ini berlangsung pada tahun 1920, saat Revolusi Rusia terjadi.

      Meski dikenal sebagai tempat eksekusi mati, namun kecantikan Menara Kalyan tidak terbantahkan. Bahkan penakluk bengis sekelas Genghis Khan pun terpesona setelah melihat pemandangan dari atas Menara Kalyan.

      Menurut cerita penduduk lokal, 100 tahun setelah Menara Kalyan selesai dibangun pada tahun 1127, pasukan Mongolia yang dipimpin oleh Genghis Khan datang untuk menaklukkan Bukhara. Setelah bertempur habis-habisan, Genghis Khan pun berhasil merebut kota tersebut.


      Genghis Khan pun ingin melihat keseluruhan Kota Bukhara dari atas Menara Kalyan yang dipercaya sebagai titik tertinggi di kota itu. Saat sudah sampai di atas, Genghis Khan terpesona dengan pemandangan yang dilihatnya, sampai-sampai topi yang ia kenakan jatuh ke bawah, karena tidak memperhatikan tangga yang menara yang cukup curam.

      Genghis Khan yang terkagum-kagum dengan pemandangan dari atas Menara Kalyan pun memutuskan untuk mengampuni menara ini dan memerintahkan kepada pasukannya untuk tidak menghancurkan menara tersebut dan kawasan di sekitarnya.

      Baru pada abad ke-16, komplek pendukung masjid Kalyan serta Madrasah Mir-I Arab dibangun di sekitar menara ini. Menara serta komplek Masjid Po-I Kalyan yang dibangun pada masa pemerintahan penguasa Qarakhanid bernama Mohammad Arslan Khan ini pun masih berdiri kokoh hingga sekarang.

      Traveler bisa mengunjunginya bila melancong ke Uzbekistan. Letaknya ada di Jalan Eshoni Pir di Kota Bukhara, Uzbekistan. Dijamin pasti akan terpesona dengan keindahan Menara Kalyan dan masjidnya.

    • #74137
      RositaAmalani
      Peserta

      Menara kematian ini jadi ingat legenda Jalaluddin akbar yang menghukum saudaranya karena memberontak. Dihukum dengan cara dilempar dari atap istana. Jatuh. Masih hidup dilempar kembali sampai mati. :OMG  :OMG

    • #74170
      ias1610
      Peserta

      Ada sejarah seram di balik keindahan nya yaa….kira2 ada cerita2 yang mengikuti keseraman dari sejarah nya ga ya? Seperti mungkin terdengar suara2 jeritan di waktu2 tertentu di lokasi itu…

    • #74188

      masjid n katedral d Erofa jg memiliki hubungan yg tdk dpt d pisahkan, antara islam-kristen. atau Hagia Sophia d Turki, klo kita bca ttg d balik layarnya. subhanallah jd mkin kagum

    • #74236
      MichikaLee
      Peserta

      Menara kematian di lingkungan masjid?   :OMG

      Sejarahnya kerenn… Bisa jadi inspirasi nih hmm.. Hihihi..    :ASIA

       

      Thank’s kak @author4  nice info   :AIKO

    • #74499
      farahzamani5
      Peserta

      Menara kematian??Saya kok jdi merinding bacanya

      <span style=”text-align: center; font-size: 16px; line-height: 1.5;”>Mksh ka atas infonya </span>

    • #74524

      di balik menara yang indah ada  sejarah yang menyeramkan.

      thanks infonya ka @author4

    • #74557
      nulyminoz
      Peserta

      :OMG serem di eksekusi mati dengan cara di lempar dari menara ini.
      Pasti menaranya berhantu itu.
      Jadu ngebayangin :LARIKENCANG

    • #74802
      yoonnee88
      Peserta

      disebut menara kematian karena eksekusi matinya dijorokin dari menara :OMG  :OMG

    • #75033
      wieambar
      Peserta

      jadi ngebayangin gimana kalo yg di lempar langsung bangun tidak mati terus lari? iiiiihhh syerem :OMG

Melihat 9 pertalian (thread) balasan
  • Anda harus log masuk untuk membalas topik ini.