Baca Novel Bagus Gratis Sampai Tamat › Forum › Lounge › 14 Website Penyedia Stok Video Gratis Berdurasi Pendek
- This topic has 8 balasan, 7 suara, and was last updated 7 years, 11 months yang lalu by munshika.
-
PenulisTulisan-tulisan
-
-
22 Januari 2017 pada 7:58 pm #337361famelovendaModerator
14 Website Penyedia Stok Video Gratis Berdurasi Pendek
Website penyedia video gratis berdurasi pendek terbaik yang bisa digunakan untuk proyek Anda akan kita bahas pada kesempatan ini. Jika kita melihat dua tahun belakanan ini, website yang dilengkapi dengan background video sedang menjadi tren yang sangat populer.
Hal tersebut bukan hanya ampuh dalam menarik mata pengunjung namun juga membuat website terlihat enak dipandang.
Tidak mudah membuat video yang bisa digunakan untuk background website tersebut, video disarankan berkualitas tinggi namun berdurasi tidak terlalu panjang dan berukuran kecil agar tidak membuat website sulit diakses.
Jika Anda mencari rekaman video berkualitas tinggi untuk proyek yang sedang Anda kerjakan, Anda bisa mencarinya di website-website berikut ini.
1. Mazwai
Mazwai adalah website stok video yang hanya terdiri dari video gratis terbaik dan terpilih. Tujuan utama Mazwai adalah untuk membantu setiap web desainer, orang-orang kreatif, dan seniman untuk menemukan stok video yang besar untuk proyek-proyek profesional maupun proyek pribadi mereka.2. Pexels Videos
Pexels Video membuat kita mudah untuk menemukan stok rekaman video gratis untuk website, video promosi atau apapun. Semua video bebas digunakan untuk personal maupun untuk penggunaan komersial.3. Video Monkey
Video Monkey adalah situs video gratis yang tergolong baru namun memiliki koleksi yang berkembang pesat. Jika sebelumnya Pexels saat ini hanya berfokus pada live action saja, sedangakan Video Monkey adalah kombinasi live action dan animasi background. Anda bisa mencari video klip kereta bawah tanah yang dicampur dengan background geometris dan efek api bisa di Video Monkey ini.4. vidsplay
Vidsplay menyediakan Download stok video rekaman HD dengan 720p dan 1080p, semuanya gratis dan tidak membutuhkan biaya.5. Cutest Stock Footage
Cutest Stock Footage menyediakan berbagai video gratis seperti stok video dengan efek jadul, dan lainnya. Ini termasuk stok video yang cukup besar dan Anda mungkin akan menemukan video yang berguna untuk keperluan proyek Anda.6. Videvo
Videvo menawarkan pilihan klip video berkualitas tinggi (HD video), motion graphic dan rekaman gratis.7. Distill
Destill Berisi stok video rekaman gratis yang bisa digunakan untuk penggunaan pribadi dan komersial. Website ini memberikan 10 video baru setiap 10 hari. Video dilisensikan dibawah lisensi Creative Commons Zero.8. Videezy
Videezy adalah tempat yang lengkap untuk berbagai video HD gratis, b-roll, background dan berbagai rekaman lainnya. Bukan sekedar penyedia video, namun ada komunitas juga disini, dan Anda mudah untuk berbagi disini.9. XStockVideo
XStockVideo menawarkan banyak konten, agak sulit untuk mencari video namun layak dikunjungi karena terdapat beberapa video berkualitas tinggi yang tersedi disini.10. Coverr
Coverr Menyediakan video yang keren, gratis dan berlisensi CC0 untuk halaman website Anda, tersedia 7 video setiap hari senin.11. lifeofvids
lifeofvids menyediakan video gratis untuk penggunaan personal ataupun komersial. Video baru ditambahkan setiap minggu. Video dengan kualitas HD tersedia untuk Anda yang bekerja sebagai desainer atau pembuat website yang kreatif.12. Dissolve
Dissolve memberikan rekaman video berkualitas tinggi untuk digunakan dalam iklan, produksi siaran, hiburan website, ataupun video korporasi. Editor, pembuat film dan produser bisa menggunakan video rekaman yang ada di website ini.
13. Fancy Footage
Fancy Footage menyediakan video rekaman berkualitas seperti bioskop utnuk proyek-proyek kreatif Anda yang tersedia dalam berbagai ukuran.14. Stock Footage
Stock Footage menyediakan rekaman video pendek dengan berbagai kategori untuk digunakan secara gratis tanpa membayar sepeserpun.Itulah beberapa website penyedia video pendek gratis untuk menunjang pekerjaan Anda, sebagian besar video di website-website tersebut bisa Anda gunakan untuk keperluan personal ataupun komersial.
Sumber : jurnalweb.com
-
23 Januari 2017 pada 3:32 am #337493GustiyayaPeserta
Wahh bagus nih.. bisa cari2 video lucu juga kan.??? Lumayan biar nggak bosen
-
23 Januari 2017 pada 8:24 am #337539famelovendaModerator
Gustiyaya : bisa dicoba. Selamat menonton, yaaa :MAWARR
-
23 Januari 2017 pada 8:39 am #337548maruya95Peserta
Makasih infonya kak ^^
-
23 Januari 2017 pada 9:20 am #337603fitriartemisiaPeserta
nah tuh, yang mau makin kreatif hihihi
-
23 Januari 2017 pada 9:24 am #337609famelovendaModerator
@maruya95 sama2. Selanat mencoba :MAWARR
@fitriartemesia yuhuuuu yuukk yg kreatif dicoba. Yg ga kreatif juga yuukk dicoba biar ikutan kreatif :KETAWAJAHADD
-
23 Januari 2017 pada 9:30 am #337614Novnov16Peserta
Wahwah bagus nih.. Cek ah :LOONCAT
Makasih infonya kakpan :MAWARR -
26 Januari 2017 pada 10:06 am #338594Nini0604Peserta
Wah asik nih.
Makasih infonya, panda :MAWARR
-
26 Januari 2017 pada 10:54 am #338609munshikaPeserta
makasi infonya kak, saya bahkan ga pernah denger nama2 web ini sebelumnya :kelincigemas
-
-
PenulisTulisan-tulisan
- Anda harus log masuk untuk membalas topik ini.